Kamis, 21 Juni 2012

Cara Menghilangkan Navbar Blogger


Cara Menghilangkan Navbar Blogger


Copy seluruh kode yang ada lalu save di komputer sobat sebagai backup data agar aman, sebelum anda mengrubah isi

= Untuk Template Klasik / Lama

01. Sign in di blogger
02. Klik menu Template
03. Klik menu Edit HTML

     Copy kode berikut lalu paste di atas kode  </style>

    /* hilangkan navbar
    ----------------------------- */
    #navbar-iframe {
    height:0px;
    visibility:hidden;
    display:none
    }

04. Klik tombol Simpan Perubahan Template
05. Selesai.


= Untuk Template Baru

01. Sign in di blogger
02. Klik menu Layout
03. Klik menu Edit HTML

Saran demi keamanan anda, Klik link bertuliskan Download Template Seluruhnya, silahkan save dulu untuk backup data

Copy kode berikut lalu paste di atas kode  ]]></b:skin>

    /* hilangkan navbar
    ----------------------------- */
    #navbar-iframe {
    height:0px;
    visibility:hidden;
    display:none
    }

04. Klik tombol Simpan Template
05. Selesai


Mau pilih yang mana ?
Keduanya mempunyai fungsi yang sama, yaitu menghilangkan navbar blogger.

Anda masih bingung juga dalam pemasangan kode di atas ?
mungkin anda belum menemukan kode  </style> atau kode  ]]></b:skin>
Silahkan Ikuti langkah-langkah berikut ini :


Atau bisa juga menaruh kode berikut persis di bawah kode <body> :

<style type='text/css'>
#navbar-iframe {display:none;}
</style>

04. Klik tombol Simpan Template
05. Selesai

Teriring salam dari : Chen Hui Zhen

 

Cara membuat email di Gmail

Cara membuat email di Gmail

Pada postingan kali ini, kami akan menerangkan bagaimana cara buat email di Gmail (google mil).

Berikut adalah cara membuat email di gmail :

  1. Silahkan kunjungi alamat gmail berikut : http://mail.google.com
  2. Untuk lebih memudahkan, ubah bahasa ke Indonesia dengan klik tombol drop down yang di sebelah kanan bawah.

    pilih bahasa gmail
  3. Alihkan perhatian ke sebelah kanan atas monitor, lalu klik tombol BUAT AKUN. Anda akan dibawa kehalaman pengisian formulir.

  4. Isilah formulir yang ada dengan data diri anda :
    1. Nama Depan : isi dengan nama depan anda, misal : abu
    2. Nama Belakang : isi dengan nama belakang anda, misal : nawas
    3. Pilih nama pengguna Anda : ini adalah yang nantinya menjadi alamat email anda, maka isilah dengan nama yang di inginkan, misal : abunawas. Maka nanti alamat emailnya akan menjadi abunawas@gmail .com. jika nama tsb tlh terpakai org lain, maka coba carilah nama lain, atau ditambah angka2 spy nama tsb bisa diterima.
    4. Buat sandi : isilah dengan kata sandi yang anda inginkan. Saran, buatlah kata sandi yang terdiri campuran dari huruf, angka, serta karakter.
    5. Konfirmasi sandi Anda : tulis ulang kata sandi yang tadi di masukkan (harus sama persis).
    6. Tanggal lahir : isi dengan tanggal lahir anda
    7. Gender : pilih jenis kelamin anda. Contoh : Pria
    8. Ponsel : isi dengan nomor ponsel anda.
    9. Alamat email Anda saat ini : isilah dengan alamat email anda yag lain. Apabila anda tidak memiliki alamat email yang lain, maka kosongkan saja. Ini disebut juga sebagai email pemulihan, ini berguna jika suatu saat anda lupa akan sandi yang digunakan, maka anda bisa melakukan permintaan sandi melalui alamat email pemulihan ini.
    10. Lihat tulisan yang muncul, kemudian tulis kembali tulisan tersebut pada form dibawah tulisan Ketikkan kembali dua kata tersebut.
    11. Lokasi : pilih sesuai dengan nama negara yang anda tinggali, misal Indonesia.
    12. Centang kotak kecil di samping tulisan : Saya menyetujui Persyaratan Layanan dan Kebijakan Privasi Google.

  5. Klik tombol “Langkah Berikutnya".
  6. Selanjutnya google akan mengirimkan SMS ke nomor HP yang telah di cantumkan diatas. &lt; jika anda mengisi no ponsel&gt;
  7. Masukan kode yang di kirim oleh google pada form yang tersedia. 
  8. Selesai. Teriring salam dari :